Recent Post

TASYAKURAN WADUK GONGSENG

     Tasyakuran yang diadakan oleh pelaksana waduksebagai tanda dimulainya pembangunan Waduk Gongseng yang berada di Dukuh Gangsen, Dusun Tempuran, Desa Kedungsari, Kecamatan Temayang, Kabupaten Bojonegoro berlangsung meriah, tidak hanya di hadiri warga yang terdampak akan tetapi juga di hadiri warga sekitar yang ingin menyaksikan hiburan dangdut.






    Acara ini juga dihadir oleh Kang Yoto ( Bupati Bojonegoro ) yang berdialog dengan warga Gangsen mengenai pembangunan Wadek Gongseng.  Hadir juga Pak Gatot dari dinas Hutbun Propvinsi Jawa Timur dan juga Administratur ( KKPH ) Bojonegoro. Hadir juga dari instansi terkait seperti dinas pengairan Bojonegoro
     Direncanakan pembangunan di mulai dari pembangunan jalan sebagai akses lalu lalang kendaraan proyek dan juga jalan yang digunakan untuk relokasi warga nantinya. Seperti di awal-awal perencanaan proyek, tuntutan warga Gangsen ( warga yang terdampak ) adalah direlokasi dahulu. Yang menjadi keresahan warga Gangsen adalah masalah relokasi, takutnya proyek badan bendungan dikerjakan tetapi warga belum dipindahkan ke lokasi yang baru, dengan hak guna tanah yang jelas tentunya ( hak milik ).